Wednesday, June 21, 2017

Cara Flash Lenovo A6000 atau A6000 Plus Tanpa PC

Oke Kembali lagi bersama saya ,Kali ini saya akan memberikan cara bagaimana Flashing Lenovo A6000/ A6000+ Tanpa PC  sebelum nya kita mau jelaskan apa itu Flashing?
Flashing adalah proses mengganti ulang software handpone, bisa dikatakan flashing handphone bagaikan install ulang pada PC atau Laptop. Flashing merupakan cara yang paling efektif digunakan untuk memperbaiki kondisi ponsel yang anda miliki seperti bootloop, hang, lag, error atau sering mati. Hal tersebut biasanya terjadi karena terdapat kesalahan saat melakukan root atau kesalahan ketika melakukan modifikasi system android. Ponsel dengan peforma yang baik belum tentu tidak mengalami masalah seperti Bootloop, Bootloop merupakan kondisi gagalnya proses saat menjalankan program atau aplikasi lainnya pada ponsel. Nah, kali ini kita akan membahas tentang cara Flash Lenovo A6000/ A6000+ baik itu tanpa PC atau Dengan PC. Berikut adalah cara lengkapnya :


Cara Flash Lenovo A6000/ A6000+ Tanpa PC :

  • Pertama, Download dahulu Firmware Lenovo A6000 atau Firmware Lenovo A6000+ (Sesuaikan tipe ponsel anda).
  • Letakkan file firmware yang telah anda download ke SD Card (Ingat!! jangan diletakkan dalam folder).
  • Selanjutnya, masukkan SD card pada ponsel Lenovo anda yang mengalami Bootloop.
  • Kemudian masuk ke menu Recovery dengan cara tekan dan tahan Volume Up+Power+ Volume Down secara bersamaan hingga muncul logo Lenovo.

  • Pilihlah wipe data/factory reset, lali pilih Yes-Delete all user data.
  • Dilanjutkan dengan wipe cache partition.
  • Selanjutnya, pilih apply update from sdcard dan pilih firmware yang telah anda download.
  • Tunggu hingga proses flashing selesai dan ponsel anda akan reboot secara otomatis. dan untuk masuk ke home screen tunggu 5-10 menit.
Semoga Tutorial ini Bermanfaat
TerimaKasih

No comments:

Post a Comment